Kamis, 02 Februari 2012

Drama >> Korea >> Lie To Me




Judul :  내게 거짓말을 해봐 / Naege Geojitmaleul Haebwa /Try Lying to Me/ 달콤한 스캔들 / Sweet Scandal
Genre: Romance, comedy
Episodes: 16
Broadcast period: 09 Mei 2011-28 Juni 2011 on SBS
Chief Producer: Jo Nam Kook
Producer: Jo Sung Won (조성원)
Director: Kim Soo Ryong, Kwon Hyuk Chan
Screenwriter: Kim Ye Ri (김예리)


Alur Cerita :

Lie To Me ini sendiri tentang seorang wanita bernama Gong Ah Jung  (Yoon Eun Hye) yang bekerja sebagai pegawai sipil di Departemen Kebudayaan dan Pariwisata. Ia hidup berdua bersama ayah yang membesarkannya, tanpa Ibu. Sehingga Ah Jung tumbuh menjadi remaja tomboy yangsering mendapat masalah. Suatu hari, demi mengejar cinta pertamanya, seorang pria bernama Chun Jae Bum (Ryu Seung Soo).  Ia mengikuti ujian di Universitas dengan harapan, ketika lulus Ia akan menyatakan perasaannya pada orang yang disukainya itu. Namun, ternyata Ia tidak beruntung, Pria yang ditaksirnya malah menyukai sahabatnya Yoo So Ran (Hong So Hyun). Mereka akhirnya menikah. 


Kini setelah bertemu dengan pasangan suami istri tersebut, demi harga diri, Ah Jung berbohong bahwa Ia telah menikah. Kebohongannya ini tanpa sengaja melibatkan Hyun Gi Joon (Kang Ji Hwan), seorang konglomerat dan Presiden dari World Group. Gi Joon memiliki wajah yang tampan, pintar dan datang dari keluarga kaya sehingga membuat banyak wanita tertarik kepadanya. Sejak ayah dan ibunya meninggal Ia dan adiknya  Hyun Sang Hee (Sung Joon) dibesarkan oleh Bibi mereka.  

Gi Joon yang awalnya marah dan menentang kebohongan itu akhirnya bersedia membantu Ah Jung melakoni sandiwara pernikahan palsu mereka.

 
Pemeran Utama :

Yoon Eun Hye sebagai Gong Ah Jung
Kang Ji Hwan sebagai Hyun Gi Joon
Sung Joon sebagai Hyun Sang Hee
Jo Yoon Hee sebagai Oh Yoon Joo
Hong Soo Hyun sebagai Yoo So Ran
Ryu Seung Soo sebagai Chun Jae Bum

Extended Cast  :

Oh Mi Hee sebagai Hyun Myung Jin
Kwon Se In sebagai Park Hoon
Park Ji Yoon sebagai Manager Park
Kang Shin Il sebagai Gong Joon Ho
Lee Kyung Jin sebagai Shim Ae Kyung
Kwon Hae Hyo sebagai Hwang Suk Bong
Kang Rae Yun sebagai Rae Yeon
Song Ji Eun sebagai Ji Eun
Kim Bo Yun (김보연) sebagai Bo Yeon
Jang Woo Young (장우영) sebagai Kim Yeon Nim
Kim Gyu Jin sebagai Gyu Jin
Ahn Jung Hoon sebagai Manager Ahn
Park Hyo Joon sebagai Hyo Joon
Ja Doo (자두) sebagai Ja Doo
Min Joon Hyun sebagai journalist

Lucu.... yah, itu kata pertama yang bisa mengungkapkan jalan cerita drama ini. Habisnya, tak disangka hal kecil yang awalnya tak sengaja terucap bisa menjadi pembicaraan yang heboh di satu kota Seoul (ckckck…betul2 yang namanya gossip…) Hal lain yang juga unik adalah saat Eun Hye mempromosikan pariwisata pulau Jeju, kelihatannya timing-nya saat Jeju dimasukkan ke dalam “The New Seven Worder”. Pokoknya seru deh buat diikutin…^.^ 


0 komentar:

Posting Komentar

Dunia Kecil crybabyzz, A Little Wordl with Great Dreams...Hope you'll enjoy it... Gamsa hamida.....!!!! Annyeong.....!!!!